30/08/2010 04:18:40
YOGYA (KR) – Penilaian akreditasi tidak hanya ditentukan dari besar kecilnya Perguruan Tinggi (PT), tapi juga ditentukan oleh kualitas SDM, proses perkuliahan serta berbagai sarana pendukung yang lain. Untuk itu bagi Perguruan Tinggi Swasta (PTS) yang tergolong kecil atau masih baru tidak perlu ragu-ragu mengurus akreditasi. “Saya kira sekarang tidak ada lagi alasan bagi PTS untuk tidak mengurus akreditasi hanya karena alasan kampusnya yang terlalu kecil atau jumlah mahasiswanya sedikit. Sebab asalkan mereka mengelola kampus secara benar dan selalu mengedepankan kualitas ada kemungkinan tetap bisa mendapatkan akreditasi A. Bahkan salah satu PTS di Kopertis wilayah V sudah bisa membuktikan hal itu dan mendapatkan akreditasi A,” papar Koordinator Kopertis wilayah V, Prof Dr Budi Santoso Wignyosukarto DIPL He, kemarin.

Budi menyatakan, secara prinsip mekanisme pengajuan akreditasi antara PTS yang jumlah mahasiswanya sedikit atau banyak sama. Jadi tidak menutup kemungkinan mendapatkan akreditasi kurang dari A, meskipun jumlah mahasiswanya banyak. Hal itu dikarenakan proses akreditasi dilakukan secara transparan, bukan didasarkan dari banyak sedikitnya jumlah mahasiswa.

“Memang kuota akreditasi yang disediakan cukup terbatas misalnya untuk tahun 2011 hanya diperuntukkan bagi 4.000 program studi (Prodi). Kondisi tersebut secara otomatis menjadi-kan persaingan menjadi semakin ketat. Walaupun begitu bukan berarti prodi yang sudah kedaluwarsa atau belum terakreditasi jadi bersikap masa bodoh. Sebab kalau hal itu sampai terjadi bisa merugikan mahasiswa,” paparnya. Ketika dimintai komentar terkait dengan adanya beberapa PTS yang mengalami kesulitan untuk melakukan akreditasi karena berbagai persoalan internal, Budi menjelaskan, seandainya sampai batas waktu yang sudah ditentukan PTS tersebut belum terakreditasi. Pemerintah akan membuatkan alternatif, sehingga PTS yang bersangkutan berada dibawah pembinaan PTS lain dengan Prodi sama. Kebijakan itu diambil selain untuk menjaga kualitas juga memberikan keamanan bagi mahasiswa. (Ria)-o

Sumber : http://www.kr.co.id/web/detail.php?sid=223632&actmenu=43